276 Mahasiswa UMY Ikuti KKN Muhammadiyah Berbasis IT

July 23, 2020, oleh: admin Fisipol

 

276 Mahasiswa UMY Ikuti KKN Muhammadiyah Berbasis IT

Sebanyak 276 mahasiswa Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) Muhammadiyah Mengajar berbasis IT yang dilaksanakan dalam sistem daring.

Mereka akan terjun pada KKN Muhammadiyah Mengajar di 35 sekolah Muhammadiyah di Kulon Progo.

KKN tersebut merupakan metode pelaksanaan pemberdayaan sekolah-sekolah Muhammadiyah di Kulon Progo melalui teknologi informasi sebagai bentuk komitmen UMY dalam bentuk pengabdian.

Pada program ini, UMY juga akan menghibahkan Website Dikdasmen PDM Kulon Progo yang nantinya dipakai sebagai media komunikasi, informasi pembelajaran, dan marketing sekolah Muhammadiyah di Kulon Progo.

Rektor UMY Gunawan Budiyanto menjelaskan bahwa KKN Muhammadiyah Mengajar ialah solusi yang ditawarkan UMY melihat problematik orang tua dan anak selama belajar di rumah pada masa pandemi saat ini.

Lebih lanjut dia menerangkan, saat pandemi COVID-19 ketika anak dialihkan belajar di rumah, problematik yang ditemukan ternyata masih saja kebutuhan dasar dari siswa yang belum sepenuhnya siap. “Seperti penyediaan jaringan internet yang baik, dan hal ini menjadi kendala besar pada program pembelajaran daring,” ujarnya, Rabu (22/7/2020).

KKN Muhammadiyah Mengajar diluncurkan pertama kali di tahun 2020, ini diharapkan berguna bagi mahasiswa untuk memberikan kontribusi yang terbaik sebagai solusi mengurangi permasalahan pembelajaran berbasis teknologi informasi.

“Harapannya mahasiswa mendapatkan pengalaman dalam mengelola amal usaha Muhammadiyah,” terang Gunawan.

Disunting kembali oleh Admin Fisipol dari artikel: Tribunjogja.com dengan judul 276 Mahasiswa UMY Ikuti KKN Muhammadiyah Mengajar Berbasis IT, 

https://jogja.tribunnews.com/2020/07/22/276-mahasiswa-umy-ikuti-kkn-muhammadiyah-mengajar-berbasis-it

.