Penandatangan MoU FISIPOL UMY dengan Departemen Administrasi Publik Universitas Korea

April 29, 2010, oleh: admin Fisipol

Hari ini, Kamis 29 April 2010 bertempat di Ruang Sidang Gedung KH.AR. Fahruddin Lantai 5 Unit A Kampus Terpadu Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Program Studi Ilmu Pemerintahan FISIPOL UMY mengadakan Studium General dengan mengambil tema Korupsi dan Pendidikan Korupsi di Indonesia. Acara ini terselenggara atas kerjasama antara Departemen Administrasi Publik Universitas Korea, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Prodi Ilmu Pemerintahan FISIPOL UMY. Pembicara dalam acara itu adalah Prof. Dr. Jin Wok Choi dari Universitas Korea dan KPK dengan moderator Dr. Dyah Mutiarin.
Pada hari dan tempat yang sama juga, Dr. H. Achmad Nurmandi, M.Sc, Dekan FISIPOL UMY dan Prof. Dr. Jin Wok Choi, Direktur Departemen Administrasi Publik Universitas Korea akan menandatangani MoU Kerjasama antara ke dua lembaga.
Dari dua naskah kerjasama kedua Univeritas yang antara lain ;

  1. Program pertukaran mahasiswa dua institusi berhubungan dengan nama program pertukaran NEURUS. Hubungan timbal balik dalam riset dan juga berkaitan dengan beasiswa pendidikan dengan melibatkan staf dari kedua lembaga.
  2. Dalam rangka membantu hubungan baik antara Indonesia dan Negara Korea, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dan Departemenn Administrasi Pemerintahan Universitas Korea tergabung dalam persetujuan dalam hal promosi pendidikan dan pertukaran akademis antara kedua universitas. Antara lain ; a) Kerjasama Penerbitan dan Riset b) Pertukaran bahan akademis dan penerbitan akademis c) Pertukaran anggota fakultas untuk riset, ceramah kuliah, dan diskusi. d) Mendorong pertukaran lulusan dan mahasiswa belum berlulus untuk riset, pengajaran dan pelatihan.(az@umy2010)