BEM FISIPOL UMY and Life Space

May 9, 2010, oleh: admin Fisipol

Seminar dan Aksi Penanaman Pohon

“ Memperkuat peran civil society dalam pengelolaan lingkungan”

Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (BEM Fisipol) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta bekerja sama dengan Life Speace Yogyakarta mengadakan Aksi penanaman pohon yang bertempat dan seminar nasional yang bertemakan “ Memperkuat peran civil society dalam pengelolaan lingkungan”.  Kegiatan ini merupakan salah satu agenda BEM FISIPOL UMY dan Life Space dalam rangka memperingati hari bumi se-dunia yang bertujuan untuk memberikan pemahaman terhadap seluruh masyarakat khususnya mahasiswa tentang pentingnya menjaga dan mengelola lingkungan.

Kegiatan dengan dua agenda besar ini dilaksanakan pada hari hari kamis,6 Mei 2010. Acara pertama “ Aksi Penanaman Pohon” yang dilaksanakan mulai pukul 08.30-09.00 WIB di lobi fisipol dan dihadiri oleh: Dekan FISIPOL UMY (DR. H. Ahmad Nurmandi, M.Sc), Rektorat UMY (Navi Ananda), Kepala Badan Lingkungan Hidup Bantul (Bpk Yahya) beserta para mahasiswa UMY. Acara pertama diakhiri dengan aksi penanama pohon secara simbolis oleh Bpk Yahya perwakilan Badan lingkungan hidup Bantul dan Navi ananda selaku Perwakilan rektorat UMY. Selanjutnya acara kedua “ Seminar Nasional” yang dilaksanakan mulai 13.00-16.00 WIB di Gedung AR. Fakhrudin B Lt 5 Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dan dihadiri oleh: Prof. Suhardi dari DPR RI sebagai pembicara pertama, Tasdianto, M.Sc dari kemenrian lingkungan hidup sebagai pembicara kedua, suparlan dari Walhi sebagai pemicara kedua dan Adde Ma’Ruf Wirasenjaya dari pengamat politik lingkunganUMY sebagai pembicara keempat.

Acara dengan dua agenda besar ini didukung dan disponsori oleh: Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Badan Eksekutif Mahasiswa Fisipol Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Life Space, Kimia Farma dan Cerebrovit.(az)